Kegiatan Ekstrakulikuler

Ekstrakulikuler Pramuka

Dalam ekstrakurikuler ini, siswa belajar dasar-dasar ilmu pramuka seperti tridarma dan dasadarma pramuka. Tujuan ekstrakulikuler ini untuk siswa dapat mengaplikasikan dasar-dasar tridarma dan dasadarma pramuka.


Ekstrakulikuler Informatika

Dalam ekstrakurikuler ini, siswa belajar cara menulis kode komputer untuk mengembangkan perangkat lunak, aplikasi, dan solusi teknologi. Mereka dapat memahami konsep dasar pemrograman, bahasa pemrograman, dan berkolaborasi dalam proyek-proyek teknologi. Tujuan dari ekstrakurikuler ini adalah untuk meningkatkan pemahaman dan keterampilan pemrograman siswa, membantu mereka menjadi lebih mahir dalam dunia teknologi, dan mendorong minat mereka dalam bidang informatika.


Ekstrakulikuler Panahan

Dalam ekstrakurikuler ini, siswa belajar tentang adab-adab dan teknik dasar dalam panahan tradisional horsebow dengan tujuan agar para siswa dapat memahami dan mengamalkan adab-adab dalam panahan serta dapat melatih dasar-dasar teknik memanah untuk menggapai kemahiran dalam panahan tradisional horsebow.


Ekstrakulikuler Qiroatul Kutub

Dalam ekstrakulikuler ini, siswa belajar cara membaca kitab gundul yg berbahasa Arab sesuai kaidah nahwu dan shorof, menentukan posisi kata dalam sebuah kalimat, hukumnya atau irobnya, perubahan bentuk kata dan mampu menerjemahkan ke dalam bahasa Indonesia. Tujuan dari ekstrakulikuler ini adalah membantu siswa dalam memperaktikkan apa yg mereka pelajari di dalam kelas khususnya Maharotul Qiroahnya. Mampu membaca dan memahami kitab-kitab yg berkaitan dengan ilmu-ilmu syariat, seperti Aqidah, Fiqih, Hadits dst.


Ekstrakulikuler Listrik dan Elektronika

Dalam ekskul ini, siswa akan fokus pada pembelajaran elektronika, mulai dari prinsip-prinsip dasar hingga proyek yang lebih kompleks. Mereka akan memahami cara kerja komponen elektronik, merakit sirkuit, dan bahkan mungkin memprogram mikrokontroler. Aktivitas ini dapat membantu siswa mengembangkan keterampilan teknis di bidang elektronika dan memberi mereka peluang untuk merancang dan membangun berbagai perangkat elektronik, seperti robot sederhana, sistem pengendalian otomatis, dan lainnya.


Ekstrakulikuler Otomotif

Dalam ekskul otomotif, siswa akan belajar tentang dunia kendaraan bermotor. Mereka dapat memahami bagaimana mesin mobil dan sepeda motor bekerja, merawat dan memperbaiki kendaraan, serta menggali wawasan tentang teknologi terkini di industri otomotif. Siswa akan terlibat dalam aktivitas seperti perawatan rutin kendaraan, perbaikan kecil, dan mungkin juga memahami teknologi terbaru seperti kendaraan listrik atau otonom.


Ekstrakulikuler Futsal

Dalam ekstrakulikuler Futsal, diharapkan santri bisa menambah pengetahuan dan praktik dalam permainan futsal, kemampuan tersebut meliputi aturan dasar permainan dan tekhnik dasar permainan futsal. Selain daripada itu hal utama dari eksul futsal bertujuan agar santri memiliki fisik yang sehat dan bugar sehingga semangat dalam proses pembelajaran. Semoga dengan kelancaran eksul futsal ini santri memiliki jiwa yang sehat dan tubuh yang bugar.


Ekstrakulikuler Badminton

Pondok Pesantren Abu Hurairoh Mataram mencoba mengembangkan ekstrakurikuler Bulutangkis sebagai cabang olah raga unggulan untuk mewadahi siswa nya yang memiliki hobi dan bakat di olah raga tersebut. Tujuan dari adanya ekstrakurikuler bulu tangkis Pondok Pesantren Abu Hurairoh Mataram mempersiapkan siswa anggota ekstrakuler bulutangkis untuk tidak hanya menguasai permainan bulutangkis, namun juga siap fisik dan mental anak-anak dalam menghapi event event olah raga antar siswa SMA


Ekstrakulikuler Basket

Ekstrakulikuler ini bertujuan untuk memperkenalkan ekstrakurikuler basket pada peserta didik, memperkenalkan peraturan, teknik dasar dan posisi bermain basket, dan sebagai wadah penyalur minat bakat dan hobi bagi peserta didik.


Ekstrakulikuler Hifdzul Mutun

Sebagaimana ucapa seorang ulama syafi’iyah, ar-Rahbiyah rahimahullah, “فَاحْفَظْ فَكُلُّ حَافِظٍ إمامُ” yang maknanya, “Menghafallah, karena setiap orang yang memiliki hafalan itu adalah imam” , maka seyogyanya seorang siswa dan santri sudah sepantasnya untuk memiliki hafalan untuk menjaga agama Islam yang mulia ini. Baik itu hafalan quran, hadits-hadits Nabi Shallallahu ‘alaihi wasallam dan juga kitab-kitab para ulama. Tentu dengan harapan yang dimiliki, seorang santri akan memudah baginya untuk mempelajari kitab-kitab yang lebih tinggi dan luas pembahasannya. Karena dalam ekskul inil, para siswa juga dididik untuk memulai hafalan mereka dari kitab yang ringkas dan diperuntukkan bagi pemula dalam mempelajari ilmu agama.


Ekstrakulikuler Media

Dalam ekstrakurikuler ini, siswa merencanakan, mendesain, memvisualisasikan, menulis, me lay out, sampai tahap memproduksi majalah ke percetakan. Ekskul ini merupakan ajang utk melatih, merangsang serta menumbuhkembang-kan literasi para santri. Selain itu juga sbg sarana utk mengaplikasikan ilmu yg telah diperoleh di sekolah serta sbg sarana berbagi pengetahuan.